INFO Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Diproyeksi Akan Jadi Pasangan Menakutkan, Elite Demokrat Kompak Dorong Paket Anies-AHY

Diproyeksi Akan Jadi Pasangan Menakutkan, Elite Demokrat Kompak Dorong Paket Anies-AHY


Calon Presiden Partai NasDem, Anies Baswedan walaupun belum memutuskan sosok pendampingnya, namun terbaca jika Ketua Umum partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY berpeluang mendampingi.

Faktanya, Partai Demokrat memiliki 54 kursi di DPR. Mitra koalisi seperti ini sangat dibutuhkan Anies dan Partai NasDem untuk memuluskan langkahnya menuju panggung Pilpres.

Usai pertemuan Anies-AHY di markas Demokrat beberapa hari lalu, meski belum menghasilkan kata sepakat namun chemistry keduanya tampak harmonis. Hal ini yang kemudian menguatkan sinyal bahwa Anies-AHY bakal berduet di Pilpres.

Para kader Demokrat pun tampak kompak menyuarakan duet pamungkas ini. Diintip dari unggahan Instagram resmi Partai Demokrat sejumlah elite terang-terangan mengurai pandangannya soal kecocokan Anies-AHY.

Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra menyebut Anies dan AHY memiliki pandangan yang sama, serta selaras. Keduanya ingin memastikan demokrasi berjalan baik dan kontestasi Pemilu 2024 berlangsung adil.

"Ingin mempertahankan kebebasan, demokrasi, fair playground, di mana dulu Demokrat memberikan ruang berdemokrasi dan kontestasi yang sama untuk semua," kata Herzaky Mahendra Putra dalam keterangannya dikutip pada Selasa (11/10/2022).

Senada dengan Herzaky, Ketua DPD Partai Demokrat Kaltim Irwan Fecho menilai putra sulung Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono itu memiliki kesamaan spirit dengan Anies untuk perubahan dan restorasi Indonesia ke depan.

"AHY dan Anies memiliki semangat dan cita-cita yang sama untuk perubahan dan perbaikan Indonesia. Karena pertemuan ini, kita punya optimisme untuk Indonesia yang lebih baik dan bermartabat," ujar Irwan.

Elite partai berlambang mercy lainnya, Jansen Sitindaon gelorakan semangat juang untuk mengantar Anies menjadi pemimpin bagi semua golongan.

Wasekjen Partai Demokrat itu berandai-andai jika nantinya Demokrat berpihak ke Anies maka ia menyerukan kampanye inklusif, berbhinneka dan majemuk.

"Jangan diulangi lagi 'show of force' identitas tertentu secara berlebihan, baik agama dan lainnya. Mari kita bawa Mas Anies ini pemimpin bagi semua. Jangan sampai platform dan misi perubahan yang kita usung rusak atau tidak sampai ke publik karena digempur lawan dengan tuduhan macam-macam," ungkap Jansen Sitindaon.

Sementara itu, Ketua Bappilu Partai Demokrat, Andi Arief juga mengunggah sebuah video bertajuk ‘Siapa yang Bisa Menahan Gelombang Suara Perubahan?’.

Video berdurasi dua menit 20 detik itu dipaparkan bahwa Anies-AHY akan menjadi pasangan calon presiden dan wakil presiden menakutkan bagi rezim saat ini.

“Paket Anies-AHY ancaman serius bagi status quo. Ini bukan paket yang punya logistik melimpah, tapi cukup,” demikian isi pernyataan dalam video.

Video itu ditutup dengan latar merah, disusul sebuah kapal yang tampak berlayar.

“Jika layar telah berkembang, dan panggilan telah dikumandangkan, siapa yang bisa menahan datangnya perubahan?”.

Sebelumnya, AHY kedatangan tamu istimewa yakni Anies Baswedan yang baru saja dideklarasikan sebagai capres oleh Partai NasDem, Jumat 7 Oktober 2022. Dalam pertemuan hangat tersebut, AHY memperkenalkan Anies ke keluarga besar Partai Demokrat.

"Ini adalah keluarga kami, dan juga keluarga dari Mas Anies. Dengan silaturahmi hari ini, mudah-mudahan kita makin sebadan dan senyawa. Mas Anies bisa rasakan sendiri semangat keluarga besar Demokrat. Mereka semua adalah pejuang-pejuang AHY, dan sekarang juga jadi pejuang-pejuangnya Mas Anies," papar AHY.

AHY berharap silaturahmi ini semakin mengokohkan perjuangan dalam poros perubahan dan perbaikan untuk rakyat Indonesia. 

Sumber: fajar
Foto: Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono/Net
Anda sekarang membaca artikel Diproyeksi Akan Jadi Pasangan Menakutkan, Elite Demokrat Kompak Dorong Paket Anies-AHY dengan alamat link https://www.wartapolitika.com/2022/10/diproyeksi-akan-jadi-pasangan.html

0 Comments:

Responsive

Ads

Here