INFO Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Dihajar Hujan Deras, Longsor Tutup Akses Menuju Geopark Ciletuh

Dihajar Hujan Deras, Longsor Tutup Akses Menuju Geopark Ciletuh

Polisi mengatur lalu lintas di akses jalan menuju Geopark Ciletuh yang tertutup material batu akibat longsor, Sabtu (16/7/2022). Foto: Istimewa

WartaPolitika.Com-Hujan deras yang terjadi sejak Sabtu pagi (16/7/2022) hingga siang, berdampak terjadinya bencana tanah longsor. Longsor menerjang akses jalan di kawasan geopark di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (16/7/2022). 

”Bencana longsor terjadi di ruas Jalan Cipeucang yakni jalan penghubung Desa Tamanjaya-Desa Mekarsakti dan Ciwaru," ujar Petugas Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sukabumi, Sandra Fitria, Sabtu (16/7/2022). 

Jalan tersebut merupakan jalur wisata Geopark dan penghubung kabupaten/kota Sukabumi dengan status jalan provinsi. Material longsoran tanah dan batu menutupi badan jalan sehingga mengganggu lalu lintas kendaraan roda empat maupun roda dua yang melintas. 

Akibatnya, jalan penghubung Desa Tamanjaya-Mekarsakti Ciwaru dan jalur Wisata Geopark serta jalur menuju arah Kabupaten dan Kota Sukabumi tidak bisa dilintasi kendaraan sama sekali. 

Dalam peristiwa longsor itu dilaporkan tidak ada korban luka maupun jiwa. Untuk penanganan bencana, BPBD setempat telah melakukan koordinasi dengan Forkopimcam Ciemas dan petugas Lapangan PU provinsi dalam mengevakuasi material longsor dengan menggunakan alat berat.

Di tempat terpisah, angin kencang dan hujan deras menyebabkan satu unit rumah roboh di Kampung Babakan Sirna RT 02 RW 13 Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu pagi (16/7/2022). 

”Satu unit rumah warga ambruk di bagian belakang yang dihuni tiga KK atau kepala keluarga yang terdiri atas 12 jiwa," terang Daming, petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Cibadak.

Beruntung, peristiwa itu tidak ada korban luka maupun jiwa. Petugas P2BK setelah mendapat informasi dari RW setempat lalu melakukan assessment dan koordinasi dengan berbagai pihak baik kelurahan, kecamatan, babinkamtibmas, babinsa, dan lainnya. 

Setelah bencana terjadi, dilakukan gotong royong masyarakat dibantu aparat dan relawan untuk membersihkan material reruntuhan. (timred/WTP)


#sukabumi
#longsor
#hujanderas
#kawasanwisata
#geopark
#bpbdsukabumi
Anda sekarang membaca artikel Dihajar Hujan Deras, Longsor Tutup Akses Menuju Geopark Ciletuh dengan alamat link https://www.wartapolitika.com/2022/07/dihajar-hujan-deras-longsor-tutup-akses.html

0 Comments:

Responsive

Ads

Here